Rabu, 13 Oktober 2010

profil Prof. Dr. dr. Nila Djuwita F. Moeloek, SpM ( ketua dwp pusat)

Prof. Dr. dr. Nila Djuwita F. Moeloek, SpM
Dr. dr. Nila Djuwita Farid Moeloek, SpM yang akrab dipanggil Ibu Nila, ini seorang guru besar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.
Selain menjabat Ketua Umum Dharma Wanita Persatuan, dokter spesialis tumor mata yang cantik, ramah, energik dan cerdas, ini juga aktif sebagai anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI), anggota Persatuan Dokter Mata Indonesia (Perdami), staf pengajar Departemen Mata FKUI, Anggota Kolegium Oftalmologi Indonesia, Senat Akademik FKUI.

Nila Djuwita Moeloek, dokter ahli bedah mata berdarah Minang yang lahir pada tanggal 11 April 1949. Saat ini menjadi Utusan Khusus untuk pencapaian target tujuan pembangunan millennium (Millenium Development Goals/MDGs).
Ibu Nila F. Moeloek memulai kiprah sebagai Ketua Umum Dharma Wanita Persatuan Pusat pada tahun 1999, dimana beliau terpilih kembali pada tahun 2004 dan tahun 2009. Dibawah kepemimpinan Ibu Nila Moeloek Dharma Wanita Persatuan telah melaksanakan beberapa kegiatan untuk ikut membantu pemerintah seperti, Program Wajib Belajar 9 tahun yang bekerjasama dengan Diknas, kerjasama dengan Uplift untuk pemberian makanan sehat, Turnament golf....
(sumber :www.dwp.or.id)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar